
Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah
Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) adalah satuan pendidikan keagamaan Islam bersifat non formal yang menyelenggarakan pendidikan tingkat dasar setara SD/sederajat dengan masa belajar 4 (empat) tahun dan jumlah jam belajar 18 (delapan belas) jam per minggu.
Madrasah Diniyah (MD) atau pada saat ini disebut Madrasah Diniyah Takmiliah Awaliyah (MDTA) adalah lembaga pendidikan Islam yang dikenal sejak lama bersamaan dengan masa penyiaran Islam di Nusantara. Pengajaran dan pendidikan Islam timbul secara alamiah melalui proses akulturasi yang berjalan secara halus, perlahan sesuai kebutuhan masyarakat sekitar.
Adapun fungsi Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) adalah :
- Menyelenggarakan pendidikan agama Islam yang meliputi Al-Qur’an, Hadits, Tajwid, Aqidah, Akhlaq, Fiqih, Sejarah dan Kebudayaan Islam, Bahasa Arab dan Praktek Ibadah.
- Memenuhi kebutuhan masyarakat akan tambahan pendidikan agama Islam terutama bagi siswa yang belajar di Sekolah Dasar (SD) atau pendidikan sederajat.
- Memberikan bimbingan dalam pelaksanaan pengamalan ajaran Islam
- Membina hubungan kerjasama dengan orang, santri dan masyarakat.
- Melaksanakan tata usaha dan rumah tangga pendidikan serta perpustakaan. (Pedoman Pendirian, pengembangan dan Pengelolaan MDTA.
Program pembelajaran Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) Al Ikhlash menggunakan kurikulum yang ditetapkan Kementrian Agama dan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) diantaranya meliputi; Qur’an Hadits, Akidah Akhlak, Fiqih, Sejarah Kebudayaan Islam, Bahasa Arab dan Praktek Ibadah. Pembelajaran dilakukan dengan cara sistem praktek. Santri diharapkan mampu mengaplikasikan materi yang disampaikan oleh guru. Waktu kegiatan dilakukan dari jam 14.00 s.d. 16.30 WIB.
Program Pembiasaan :
- Hapalan surat-surat pendek (An-Naas s.d An-Naba) beserta ayat pilihan (Juz 30).
- Terjemah Lafdziyah surat-surat pendek, surat An-nas sampai dengan surat Al-Lail.
- Bacaan dan Praktek Sholat Berjama’ah,
- Hapalan Hadits dan Mahfudzot,
- Hafalan Do’a-do’a harian,
- Diwajibkan setiap santri melaksanakan shalat Ashar berjama’ah
- Pengenalan tajwid dan mengaplikasikan pada bacaan Al-Qur’an
- Tahsinul kitabah, kaidah penulisan huruf hijaiyah, menyambung dan memisahkan kalimat Al-Qur’an, imla surat-surat pendek.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pentingnya Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT)
Madrasah Diniyah Takmiliyah ialah suatu sutu pendidikan keagamaan Islam nonformal yang menyelenggarakan pendidikan Islam sebagai pelengkap bagi siswa pendidikan umum. Untuk tingkat dasa
MDT Bagian dari Pendidikan Keagamaan
Pendidikan Keagamaan Islam merupakan bagian penting dari kehidupan masyarakat Islamdi Indonesia. Mushalla, surau, madrasah keagamaan ataupun kelompok-kelompok pengajian dalam bentu
Panduan Penyelenggaraan Madrasah Diniyah
Pendidikan keagamaan Islam merupakan bagian penting dari kehidupan masyarakat Islam di Indonesia. Mushalla, surau, madrasah keagamaan ataupun kelompok-kelompok pengajian dalam bentuk ka